Beberapa waktu lalu saya memposting sebuah eksperimen sosial tentang bahayanya media sosial bagi anak-anak terutama anak gadis. Sebuah eksperimen sosial juga dilakukan seorang prankster bekerja sama dengan anak gadis berusia 10 tahun yang berpura-pura tersesat di jalan dan terpisah dengan ibunya. Beberapa orang mau membantu gadis cilik ini, dan tak sedikit yang acuh tidak mau membantu, bahkan ada juga yang menghardiknya. Namun di akhir tayangan video ini sungguh mencengangkan ketika ada salah satu orang yang membantunya justru adalah seorang pedofilia, yang memaksa gadis cilik ini mengikutinya dengan kasar. Hal ini membuat prankster tadi keluar dan menelpon polisi. Polisi datang 5 menit kemudian dan menangkap orang tadi. Setelah mengetahui nama identitas orang tadi, polisi melacak database kepolisian dan menemukan bahwa orang tersebut mempunyai catatan kriminal sebagai pedofilia.

gadislost

Gambar 1. Sebuah Eksperimen Sosial yang Berhasil Menjebak Seorang Pedofilia

Hal yang mengerikan ini bisa saja terjadi terhadap keluarga kita ketika mereka menganggap bahwa hal yang paling aman untuk membantu ketika sedang mengalami kesulitan adalah orang asing. Karena seorang pedofilia berada di sekitar kita, berbaur dengan kita sehingga tidak mudah untuk mengenalinya. Selanjutnya, silakan anda lihat tayangan berikut ini:

2 responses »

  1. Kepedulian kunci keselamatan sosial.

Leave a reply to academic indonesia Cancel reply